Study in Lithuania

Study in Lithuania

Last edited on 28 Mar 2024
Language





Selamat datang di Lithuania!

Terletak di utara Eropa di atas Laut Baltik, Lithuania merupakan hasil percampuran budaya yang unik, dengan perpaduan masa lalu dan modern, merupakan kota pelajar kosmopolitan. Melalui sejarah panjang negara ini,  terciptalah kebudayaan yang khas, menghargai tradisi tapi juga terus belajar untuk berinovasi. Penduduk Lithuania adalah orang - orang sederhana, tenang dan terkadang pemalu jika diperhadapkan dengan orang asing. Namun mereka cukup bersahabat dan baik hati bila kamu mengenal mereka.

Lithuania merupakan salah satu negara dengan pertumbuhan ekonomi tercepat di kawasan Uni Eropa. Negara ini menawarkan biaya hidup yang lebih rendah dibandingkan negara Eropa lainnya, dan masyarakatnya merupakan salah satu terbanyak menggunakan dua bahasa dan berpendidikan tinggi di Eropa. Lithuania juga relatif hangat walaupun terletak di kawasan utara, merupakan pilihan ideal untuk pecinta lingkungan, dengan perpaduan hutan, bukit, sungai, dan danau.


Sistem Pendidikan Tinggi

Tahun akademik dimulai pada bulan September dan berakhir pada pertengahan Juni. Terbagi atas dua semester – musim semi dan musim gugur. Mahasiswa dapat memilih untuk belajar paruh waktu atau penuh waktu.

Tiap program studi akan dievaluasi berdasarkan European Credit Transfer System (ECTS), tiap tahunnya mahasiswa mendapatkan 60 ECTS.

Tingkat non – perguruan tinggi termasuk dalam program sarjana dan selanjutnya akan disebut sebagai siklus pertama.

Program Universitas ditawarkan dalam tiga fase; fase pertama adalah sarjana (S1), fase ke dua adalah pasca sarjana (Master dan atau pelajaran profesional spesialis), ke tiga adalah program doktoral (S3).

Dalam fase pertama, kamu bisa memilih meraih gelar sarjana dan/atau memenuhi persyaratan profesional, untuk itu kamu akan membutuhkan 180 – 240 kredit ECTS. Jika kamu telah menyelesaikan perkuliahan tersebut, dengan atau tanpa kualifikasi profesional kamu akan mendapatkan gelar sarjana. Jika kamu hanya ingin kuliah untuk tujuan kualifikasi profesional, kamu akan mendapat gelar Diploma Pendidikan Tinggi.

Program sarjana dan profesional ditawarkan di banyak perguruan tinggi, gelar profesional yang bukan sarjana dapat diambil di kampus.

Bila kamu berada di fase ke dua (atau bertujuan) dan kamu ingin belajar untuk memperoleh gelar Master dan/atau persyaratan kerja spesialis, salah satu pilihanmu adalah program belajar terintegrasi. Program ini merupakan kombinasi dari perkuliahan di fase satu dan dua. Para lulusan akan mendapatkan gelar Diploma Master untuk membuktikan status mereka. Kamu juga bisa memperoleh kualifikasi profesional. Jika kamu belajar untuk mencapai gelar magister (yang hanya ditawarkan oleh universitas) kamu harus memenuhi 90 – 120 kredit ECTS.

Bila di level ini kamu belajar untuk tujuan profesional, kamu akan mendapatkan gelar Diploma Pendidikan Tinggi. Tujuan belajar di level ini (profesional spesialis) adalah untuk memenuhi persyaratan di bidang yang lebih spesifik.

Di fase ke tiga, mahasiswa pelajar untuk memenuhi persyaratan S3. Bisa untuk mendapatkan gelar Doktoral, menjadi warga (contohnya mereka yang belajar di bidang medis atau deokter hewan) atau untuk memenuhi persyaratan bidang pengetahuan tertentu. Program S3 ditawarkan oleh perguruan tinggi atau institusi ilmu pengetahuan tertentu secara bersamaan. Lama belajar di level ini ditentukan oleh pemerintah.

 Beberapa institusi pendidikan tinggi mengadakan kelas musim panas sebagai tambahan kelas regular. Kelas yang biasanya mengajarkan akademis biasanya akan berlangsung selama beberapa minggu selama musim panas. Kelas – kelas ini bisa saja kelas formal atau tidak formal. Untuk beberapa institusi dimungkinkan untuk memperoleh kredit ECTS dan beasiswa untuk kelas musim panas (yang dimasukkan ke dalam kredit mereka).